Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akan melakoni laga uji coba internasional perdana bersama pelatih asal Spanyol, Luis Milla, di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (21/3/2017). Myanmar akan menjadi lawan perdana Evan Dimas Darmono dkk. dalam uji coba yang menjadi bagian dari persiapan Garuda Muda untuk bermain di SEA Games 2017.
Setelah melewati tiga tahap seleksi, kini Luis Milla memiliki 26 pemain yang dipanggilnya mengikuti pemusatan latihan di Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang sejak Jumat (17/3/2017). Pemusatan latihan akan dilakukan hingga 25 Maret 2017 dengan diakhiri sebuah internal gameseperti saat mengakhiri tiga tahap seleksi.
Namun, di sela-sela pemusatan latihan tersebut, Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan menghadapi Myanmar dalam sebuah laga uji coba internasional. Timnas Indonesia U-22 bergeser ke Bogor pada Minggu (19/3/2017) dan mempersiapkan diri untuk laga uji coba internasional yang akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong.
Melihat ke-26 pemain yang kini dimiliki oleh Luis Milla, tampak kerangka tim yang dipersiapkan untuk meraih medali emas SEA Games 2017 sebagai target utama itu sudah ada. Sejumlah pemain bahkan tampak sangat menonjol mulai dari proses seleksi hingga tiga hari pertama pemusatan latihan.
Sebanyak 26 nama terbaik dibawa Luis Milla setelah pelatih asal Spanyol tersebut melihat sejumlah video pertandingan Torabika Soccer Championship 2016, video Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2016, dan pemantauan langsung di Piala Presiden 2017. Kemenangan pun menjadi target yang diemban dalam laga uji coba perdana ini.
Kemenangan diyakini oleh Luis Milla akan menjadi sebuah pemandangan positif dari masyarakat sepak bola Indonesia yang memang berharap banyak dari tim berjulukan Garuda Muda ini. Dari kemungkinan yang akan menjadi 11 pemain di starting XI Timnas Indonesia U-22 dalam laga kontra Myanmar, Bola.com memilih empat pemain kunci yang akan sangat diandalkan oleh Luis Milla untuk meraih kemenangan dalam pertandingan itu.